Chopper Modern Yamaha V-ixion
Written By Unknown on Saturday, July 14, 2012 | 10:09 AM
Jakarta - Mengubah tampilan motor kesayangan untuk mendapatkan hasil sempurna, memang memerlukan kesabaran ekstra tinggi, bahkan mungkin sampai memodifikasi 3 kali agar hasilnya maksimal.(detikcom)
Seperti yang dilakukan Muhammad Dipa Citranto. Tidak tanggung-tanggung Yamaha V-ixion tahun 2008 miliknya telah mengalami perubahan hingga 3 kali.
"Motor ini telah mengalami perubahan hingga 3 kali perombakan. Street Fighter, Sport dan terakhir Chopper Modern," ujar juragan bengkel modifikasi motor Tauco Custom, Topo Goedel Atmodjo yang mengoprek V-ixion ini jauh dari aslinya.
V-ixion yang bergata Chopper terlihat lebih menonjolkan dan memfokuskan pada bagian rangka. Topo pun mengakui dirinya mendapatkan inspirasi dari modifikator dunia Jesse Rooke yang lebih menonjolkan rangka.
"Ini merupakan chopper modern pertama di Indonesia. Di mana bagian mesin modern injeksi memiliki baju klasik seperti chopper. Dan saya ingin bermain ide-ide liar di dalamnya, biasanya kita bermain di bodi dan kali ini kami lebih memfokuskan kepada rangkanya," tambah Topo yang ditemui di di Jl. Kebagusan Raya No. 99, Jagakarsa, Jakarta.
Untuk memperkuat kesan chopper, hal pertama yang dilakukan Topo ialah dengan mengubah tampilan kaki-kaki V-ixion.
Bagian suspensi depan Topo masih mempercayakan kepada bentuk standart milik V-ixion. Dengan pelek TK 250 inci X 19 yang dibalut ban Pirelli untuk mengimbangi suspensi standar milik V-ixion.
Selanjutnya perubahan yang berarti juga ikut ditempelkan pada bagian suspensi belakang, Topo mempercayakannya kepada monoshock milik Jupiter MX. Dan pelek Barros 5 inci x 17 yang diselimuti Dunlop.
Sentuhan terakhir bagian kaki-kaki terlihat pada tromol depan dan belakang dengan mempercayakan kepada Suzuki Satria F 150. Namun kesan mewah juga terlihat pada sisi mesin luar kanan-kiri yang didalam tubuhnya.
Tampilan elegan dan menawan sangat terlihat pada bagian rangka full set dan Swing arm karya Tauco Custom Builder Academy, yang menyelimuti dari ujung hingga belakang.
Dan untuk bisa mengendalikan chopper injeksi merah darah ini, Topo memberikan sentuhan Fat Bar pada bagian Stang dan raiser.
Hasilnya cukup lumayan keren ya Bro?
source: detik.com
Related Articles
If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.
Label:
Car,
Motor,
Motorcycle,
Motorcycle',
news
0 komentar:
Post a Comment